Blog Post

Keuntungan Menggunakan Biro Jasa Untuk Pengurusan Nomor Identitas Kepabeanan (NIK)

Nomor Identitas Kepabeanan

GAPURA OFFICE – Hai sobat Gapura! Sebuah PT (Perseroan Terbatas) yang sudah berkembang, tentunya ingin mencoba peruntungannya untuk melakukan ekspansi usaha ke luar negeri. Namun, untuk bisa melakukan hal tersebut, Anda membutuhkan Izin Kepabeanan.

NIK adalah Nomor Identitas Kepabeanan yang akan Anda dapatkan setelah bisnis Anda terdaftar di Kepabeanan. Dengan terdaftarnya usaha Anda dalam Kepabeanan Negara ini, maka artinya bisnis Anda telah resmi untuk bisa melakukan transaksi ke luar negeri.

Sebagai catatan, NIK tidak hanya dapat memudahkan Anda untuk berbisnis ekspansi ke luar negeri saja, namun juga memudahkan Anda untuk bisa mendapatkan berbagai produk maupun bahan yang akan dipasarkan maupun digunakan di Indonesia.

Namun, untuk mengurus Izin Kepabeanan ini benar-benar sulit dan ketat, terutama Izin untuk memasukkan barang dari luar negeri ke dalam negeri. Pasalnya, terdapat Undang-Undang yang mengatur bahwa bila bahan baku telah ada di Tanah Air, maka dianjurkan untuk lebih memilih menggunakan bahan baku dari dalam negeri saja.

Izin yang akan Anda ajukan untuk mendapatkan NIK ini nantinya diajukan pada Dirjen Bea dan Cukai. Di sana, data-data Anda akan diproses.

Umumnya, pengajuan Izin Kepabeanan ini akan dilampirkan berbagai berkas lainnya, seperti identitas perusahaan, jenis usaha, dan lain lain.

Namun, apabila Anda tidak memahaminya dengan baik, maka prosedur yang Anda lakukan ini akan berjalan dengan sangat lambat, sehingga tidak akan mencapai keefektifan dan dapat menghambat rencana operasional yang telah Anda rangkai.

Keuntungan Menggunakan Biro Jasa Untuk Pengurusan NIK

Urusan ekspor dan impor barang dari dalam negeri maupun dari luar negeri, adalah kegiatan kenegaraan yang sangat ketat penjagaannya. Hal ini karena akan sangat mudah mempengaruhi kondisi perekonomian negara bila arus ekspor impor ini begitu mudah dilakukan.

Namun di sisi lain, ketatnya peraturan dan juga sulitnya pengurusan perizinan ini membuat banyak perusahaan akhirnya juga mengalami kesulitan untuk bisa Go Internasional terhadap berbagai aktivitas usahanya. Bahkan, tidak sedikit permohonan NIK ini akhirnya ditolak oleh pihak Dirjen Bea dan Cukai Negara karena memang dianggap tidak layak.

Banyak pula penolakan yang terjadi adalah karena kesalahan prosedur dan juga ketentuan dalam pengajuan perizinan. Maka, menyerahkan perizinan ini pada Biro Jasa Pengurus NIK adalah sebuah langkah tepat yang bisa Anda lakukan.

Kenapa? Karena Biro Jasa Pengurus NIK ini bisa membantu Anda untuk melaksanakan proses perizinan dan prosedur yang tepat.

Lalu, apa saja keuntungan menggunakan Biro Jasa Pengurus NIK?

Keuntungan yang Anda rasakan tidak hanya dari segi tercapainya Anda mendapatkan NIK saja, namun juga dari efektifitas dan efisiensi dalam pengurusannya.

Biro Jasa yang profesional akan mampu menyelesaikan tugasnya dalam waktu yang tidak terlalu lama untuk mengatasi hal semacam ini. Dan untuk memperlancar tugasnya, biasanya sebuah Biro Jasa yang profesional bahkan menjelaskan langkah-langkah yang akan diambil dan juga berbagai penawaran kepada pemilik usaha tentang apa saja yang akan dilakukan.

Selain itu, komunikasi ini juga dimaksudkan agar Biro juga memahami dengan jelas tentang identitas perusahaan Anda. Sehingga bisa mengisi formulir dan juga menjelaskan draft Akta Perusahaan Anda dengan baik. Bahkan Anda bisa melakukan konsultasi terkait izin Kepabeanan bila masih ada hal-hal yang belum Anda ketahui.

Nah, untuk mengurus Nomor Identitas Kepabeanan ini, maka Anda bisa menyerahkannya kepada Biro Jasa Pengurusan NIK yang sudah banyak dan bisa Anda gunakan jasanya untuk mengurus Nomor Identitas Kepabeanan milik Anda.

Demikianlah beberapa hal yang harus Anda ketahui dalam proses pembuatan NIK atau Nomor Identitas Kepabeanan, serta alasan mengapa Anda akan sangat membutuhkan Biro Jasa Pengurus NIK untuk melancarkan perizinan usaha Anda.

Jadi, untuk mendapatkan Nomor Identitas Kepabeanan ini, agar pengurusannya tidak rumit, maka bisa diserahkan semua prosesnya pada Biro Jasa Pengurusan NIK. Salah satunya adalah Biro Jasa kami, yaitu Gapura Office atau Virtual Officeku. Kami adalah ahlinya!

Banyak keuntungan yang akan didapatkan oleh perusahaan ketika menggunakan Biro Jasa Pengurusan NIK dari kami, Gapura Office. Salah satunya adalah, Anda tidak akan dipusingkan dalam mengikuti semua prosedur yang ada.

Perusahaan Anda hanya tinggal menyiapkan berkas-berkas yang diperlukan untuk mengurus NIK saja. Selain itu, harga yang kami tawarkan juga cukup beragam, dan tentunya sangat terjangkau.

Soal kualitas dan kredibilitas, Anda tidak perlu ragu lagi! Karena perusahaan kami sudah mengantongi Izin resmi dari pemerintah dan telah bekerja sama dengan banyak pengusaha. Anda juga tidak perlu khawatir untuk menjadikan kami partner dalam membuat atau mengurus Izin Usaha lainnya.

Pelayanan dari kami tidak hanya untuk wilayah Jakarta saja, namun juga untuk pengurusan Izin Usaha juga dapat kami layani ke luar wilayah Jakarta.

Jadi, jika Anda memiliki perusahaan yang lokasinya di luar Jakarta, seperti misalnya Tangerang dan Bekasi, maka tidak ada salahnya untuk mengkonsultasikan kepada tim kami. Dan tentu saja tim kami akan memberikan solusi terbaik untuk pengurusan Izin Usaha milik Anda.

Yang perlu Anda ketahui apabila Anda menggunakan jasa dari kami, Gapura Office, maka Anda perlu ketahui dulu jenis Izin Usaha yang akan Anda gunakan. Hal ini menyangkut dengan syarat dan dokumen yang harus Anda penuhi untuk membuat Izin Usaha dan waktu pengurusannya.

Sangat disarankan bagi Anda untuk berkonsultasi dengan staff kami untuk mendapatkan informasi lebih lengkap dan konsultasi GRATIS untuk pendirian usaha Anda agar Anda bisa mengutarakan keinginan bentuk legalitas bisnis Anda, bidang usaha yang dijalani, dan kemungkinan adanya kendalanya.

Dengan demikian, maka staff kami bisa memberikan penjelasan secara akurat dan memberikan jalan keluar apabila terjadi kendala tertentu.

Oleh sebab itu, segera urus legalitas bisnis Anda. Jangan sampai ada pihak lain yang mendahuluinya. Tentunya yang bisa juga menjadi kompetitor berat bagi keberlangsungan usaha Anda.

Ingat, persiapkan segala persyaratan dalam membuat Izin Usaha agar pengurusan bisa berjalan dengan lancar dan mudah. Daftarkan usaha Anda dan jadilah pengusaha yang sukses suatu saat nanti.

Ada banyak layanan yang kami tawarkan di sini. Untuk mengetahuinya dengan lebih jelas, Anda bisa langsung mengakses situs resmi kami. Semua layanan dicantumkan dalam website resmi kami, lengkap dengan penjelasan singkat dan biaya yang dibebankan kepada klien.

Silahkan menghubungi tim Marketing kami DI SINI untuk mendapatkan informasi tentang legalitas dan promo-promo menarik lainnya dari kami, serta Konsultasi GRATIS tentang jasa yang kami tawarkan. Kami siap membantu Anda dalam mendapatkan perizinan usaha.

Biarkan kami yang bekerja untuk Anda, dan dengan senang hati kami akan melayani Anda. Kami akan melayani dengan cepat dan berpengalaman.

Gapura Office, Jasa Pendirian PT dengan syarat pembuatan yang mudah “One Stop Bussiness Solution”. So, start your business right bersama Virtual Officeku!

PT Garuda Perkasa Putra Angkasa (virtualofficeku.co.id) terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM RI, dengan SK Nomor AHU-0043399.AH.01.01.Tahun 2016
?>