Blog Post
Pengusaha UMKM Wajib Tahu, Ini Tips Agar UMKM Menjadi Usaha Waralaba Yang Sukses
GAPURAOFFICE – Hai sobat Gapura! UMKM atau Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah dapat memperluas usaha dengan menerapkan sistem franchise atau waralaba. Produk atau jasa ini haruslah dikemas dengan seksama, agar bisa berkembang dengan cepat dan menjadi usaha waralaba yang sukses. Dengan demikian, bisnis kecil Anda pun dapat berkembang dengan tujuan yang jelas.
Wirausaha sendiri memiliki banyak peluang untuk mengembangkan usahanya. Salah satunya adalah dengan menargetkan bisnis yang berkembang menjadi waralaba sukses.
Berikut adalah beberapa hal yang bisa Anda terapkan pada usaha Anda sendiri.
Tips Agar UMKM Menjadi Usaha Waralaba Yang Sukses
1. Konsep dan Rencana Bisnis.
Memulai sebuah usaha pastinya tidaklah pernah mudah. Membuatnya menjadi usaha franchise, meningkatkan tingkat kesulitannya. Jadi, persiapan Anda harus benar-benar matang.
Buatlah konsep yang jelas dan mudah dipahami oleh orang lain. Untuk itu, Anda perlu mempresentasikan inti dari bisnis Anda dengan rencana bisnis yang profitable. Anda jadi mudah mendapatkan pinjaman, kolaborasi dan kepercayaan dari pelanggan. Semua ini berawal dari ide yang dapat diterima oleh kebanyakan orang.
2. Pengelolaan Manajemen.
Terlibat langsung pada usaha Anda memang suatu keharusan. Namun, untuk mengembangkan usaha menjadi franchise, maka Anda harus mulai mempercayai orang lain.
Ciptakan strategi pengaturan manajerial mulai dari pelatihan karyawan, pengembangan produk, dan elemen penting lainnya. Anda juga perlu menerapkan Standar Operasional (SOP) untuk semua hal dalam perusahaan. Sehingga, orang baru, pegawai baru, dan perusahaan yang berminat untuk bergabung memiliki panduan jelas untuk diikuti.
3. Mengembangkan Branding (Merek).
Strategi lain yang bisa dicoba untuk menjadi waralaba yang sukses adalah menampilkan citra tertentu. Anda bisa jadi yang pertama dan terbaik dalam suatu hal, karena hanya merek yang paling terkenal yang akan diingat orang.
Jika tidak bisa membuat inovasi, coba pilih cara tertentu untuk menciptakan branding. Ada banyak usaha yang sudah terlebih dahulu berjalan, untuk itu Anda perlu menemukan ciri khas dari bisnis Anda.
4. Uji Kelayakan Usaha.
Umumnya, orang berfikir bisnis waralaba bisa sukses karena memiliki modal besar. Faktanya, kalau Anda mau bersabar, UMKM juga bisa berkembang menjadi usaha besar dengan waralaba dimana-mana.
Pastikan dahulu Anda memiliki semua perangkat yang diperlukan untuk berkembang menjadi waralaba. Lakukan uji kelayakan usaha dengan melakukan simulasi dan juga interpretasi hasilnya.
5. Sistem Dukungan Berkelanjutan.
Sistem adalah hal paling penting untuk waralaba yang sukses mempertahankan mereknya. Oleh sebab itu, siapkan dari awal sebuah sistematis yang semua orang bisa mengikutinya. Bisnis waralaba bukan berarti memiliki cabang dan melupakannya. Anda harus melakukan uji kelayakan, baik dari SDM atau SDA.
Jadi, harus ada pendukung dari perusahaan yang memastikan semua waralaba mematuhi aturan dan memberikan solusi bila ada kendala. Hal ini sangat membantu usaha kecil untuk berkembang dengan baik.
6. Perizinan.
Sebagai franchise, Anda perlu melindungi merek Anda dari berbagai aksi plagiat. Daftarkan nama dan logo pada Ditjen Kekayaan Intelektual (DJKI). Jangan sepelekan hal ini, karena usaha Anda bisa bermasalah dan menghabiskan banyak uang dan waktu hanya untuk membenahinya.
Anda juga bisa sukses dengan melindungi usaha dengan dasar hukum. Salah satunya adalah dengan membuat Perjanjian Kemitraan dengan Pihak yang berminat untuk menjadi fanchise usaha Anda. Tulis semua point penting mengenai kewajiban dan tanggung jawab masing-masing pihak.
Nah, bicara soal perizinan, Gapura Office atau Virtual Officeku hadir sebagai salah satu Biro Jasa dalam pengurusan berbagai dokumen perizinan, legalitas perusahaan, dan juga jasa pembuatan PT maupun CV.
Sudah sejak lama kami dipercaya banyak klien untuk membantu berjalannya setiap proses bisnis. Hingga saat ini, kami sudah menjadi jasa hukum dan legal yang berpengalaman di bidangnya.
Jadi, bagi Anda yang saat ini sedang membutuhkan Biro Jasa Urus Perizinan Usaha atau Biro Jasa pembuatan perizinan PT, CV, atau jenis perizinan usaha lainnya, jangan ragu untuk menghubungi tim Marketing kami DI SINI sekarang juga.
Pentingnya Izin Usaha
Tentunya Izin Usaha merupakan hal paling penting yang harus Anda ketahui. Berbagai keuntungan pun bisa Anda peroleh jika memiliki surat Izin Usaha. Apa saja keuntungannya?
1. Perlindungan Peraturan.
Bila Izin Usaha Anda tercatat secara sah di pemerintahan, maka usaha Anda akan memperoleh perlindungan peraturan. Dan ini tentu saja akan menghadirkan rasa nyaman dalam melakukan usaha.
2. Pen-support Perkembangan Usaha.
Dengan memiliki Izin Usaha secara sah, maka usaha Anda memiliki kesempatan untuk berkembang lebih luas. Penambahan modal dan investasi lebih mudah diperoleh jika usaha Anda sah. Dengan adanya izin usaha, maka persyaratan pengajuan kredit juga akan semakin mudah.
3. Bisa Mengikuti Tender.
Ada sebagian macam usaha yang berhubungan erat dengan tender. Nah, persyaratan utama jika ingin dapat mengikuti tender adalah dengan memiliki bukti keabsahan yang legal. Oleh sebab itu, kepemilikan Izin Usaha menjadi sangat penting bagi para pengusaha.
4. Meningkatkan Kredibilitas Usaha.
Kredibilitas usaha Anda akan semakin membaik dan dipercaya. Sebab, usaha Anda telah miliki Izin Usaha yang legal di pemerintahan. Nah, Gapura Office akan dengan senang hati membantu seluruh format Izin Usaha, dokumen perizinan, dan originalitas perusahaan Anda.
Tak hanya itu saja, kami juga menyediakan jasa pembuatan PT mapun CV secara mudah, mempercepat pelaksanaan, dan menolong perusahaan Anda.
Jadi, bagi Anda yang saat ini sedang membutuhkan Biro Jasa Urus Perizinan Usaha, baik itu perizinan PT maupun CV atau jasa pendirian perusahaan, jangan ragu untuk menghubungi kami!
Ingat, persiapkan segala persyaratan dalam membuat Izin Usaha agar pengurusan bisa berjalan dengan lancar dan mudah. Daftarkan usaha Anda dan jadilah pengusaha yang sukses suatu saat nanti. So, start your business right bersama Virtual Officeku!