Tren Virtual Office Untuk Perusahaan Startup

Tim Startup Virtual Office Bisnis Startup

Tren Virtual Office Untuk Perusahaan Startup

GAPURA – Hai sobat Gapura! Seiring dengan semakin mudahnya teknologi komunikasi, turut mendorong melonjaknya tren bekerja di luar kantor, atau bahkan sama sekali tidak perlu memiliki kantor. Hal ini karena masih banyak perusahaan rintisan yang tidak cukup memiliki biaya untuk menyewa ruang kantor.

Namun di sisi lain, mereka juga membutuhkan kantor fisik untuk membantu urusan administrasi seperti surat menyurat, domisili, hingga legalitas badan usaha.

Ekosistem pekerjaan seperti ini biasanya banyak dilakoni oleh kalangan pekerja muda millenial, yaitu berupa ruang kerja bersama atau yang lebih dikenal sebagai Coworking Space.

Kini, selain konsep coworking space, tren lainnya yang muncul adalah Virtual Office.

Konsep kantor virtual ini mengakomodasi perusahaan yang memang tidak terlalu membutuhkan kantor dari segi operasional atau kegiatan usaha yang dilakukannya. Sehingga kantor virtual ini banyak membantu perusahaan-perusahaan kecil, di mana umumnya mereka adalah perusahaan rintisan dan startup yang memang tidak membutuhkan ruang kantor dalam operasionalnya.

Perhimpunan Pengusaha Jasa Kantor Bersama Indonesia (PEJAKBI) sendiri saat ini mencatat jumlah virtual office yang ada di Indonesia telah mencapai 170 ribuan unit.

Dan tren ini akan semakin tumbuh pesat di masa yang akan datang, seiring dengan semakin banyaknya perusahaan-perusahaan rintisan yang juga diprediksi akan semakin meningkat.

Bahkan, potensi pengguna virtual office di Indonesia dalam kurun waktu 15 tahun mendatang bisa mencapai 3 jutaan pengguna.

Fasilitas Yang Ada Pada Virtual Office

Umumnya, perusahaan yang membutuhkan virtual office adalah startup, programmer, developer aplikasi, jasa fotografer, dan industri kreatif lainnya.

Adapun dalam skemanya, layaknya sebuah kantor modern, pelaku bisnis akan mendapatkan fasilitas yang lengkap dan modern. Di mana penyedia kantor virtual biasanya menyediakan resepsionis, bantuan layanan sekretaris, penerima telepon, telepon kantor, fax, pesan voice mail, hingga office boy.

Selain itu, penyedia kantor virtual juga menyediakan ruangan khusus yang dapat digunakan secara bergantian. Ruangan khusu tersebut berupa meeting room, ruangan khusus untuk workshop, kajian, diskusi, atau forum lainnya.

Penghematan lainnya, perusahaan tidak perlu mempekerjakan karyawan di bagian administrasi atau pekerjaan kantor lainnya.

Bicara soal virtual office, bagi Anda yang saat ini tengah menjalankan bisnis atau startup dan sedang mencari virtual office, Gapura Office bisa menjadi pilihan yang tepat.

Di Gapura Office, harga sewanya dimulai dari Rp 2 jutaan per tahun. Angka yang terbilang sangat terjangkau, terutama bila dibandingkan dengan berkantor di gedung-gedung tinggi yang cenderung mematok harga mahal dan terus meningkat setiap tahunnya.

Nah, bagi Anda yang saat ini tengah menjalankan bisnis atau startup dan sedang mencarikantor virtual, bisa langsung kunjungi website kami di virtualofficeku.co.id.

Selain itu, Anda juga dapat Hubungi Kami untuk mendapatkan informasi lebih lengkap dan konsultasi GRATIS untuk pendirian perusahaan Anda.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera Hubungi Kami untuk mendapatkan layanan pengurusan legalitas perizinan dan pendirian perusahaan dengan cepat dan profesional. Dan jangan lupa, kunjungi Instagram dan Facebook kami juga ya!