Blog Post
Kisah Filsa Budi Ambia, Membuka Usaha Cuma Modal Rp 100 Ribu
GAPURAOFFICE – Hai sobat Gapura! Saat ini, berbisnis telah menjadi pilihan bagi sebagian masyarakat untuk mencari penghasilan, baik itu penghasilan utama maupun tambahan.
Berbicara soal bisnis, salah satu jenis usaha yang kian menjamur adalah bisnis kuliner, termasuk makanan ringan dalam kemasan atau snack.
Namun, tidak sedikit para pebisnis pemula yang mempertanyakan bagaimana cara untuk memulai usaha snack. Dan bagaimana pula promosi yang efektif agar laris di pasaran? Bagaimana cara pengemasannya? Apakah harus memiliki modal yang besar?
Nah, untuk menjawab pertanyaan di atas, mungkin seorang pengusaha yang bergerak di bidang makanan ringan dan oleh-oleh berupa rempeyek kepiting, yaitu Filsa Budi Ambia, adalah jawabannya.
Bisnis yang besar itu tidak muncul begitu saja melainkan berawal dari sebuah bisnis kecil. Owner dari Kampoeng Timoer dan Mistercrabs ini memulai usahanya pada tahun 2013 dengan bermodal Rp 100.000. Filsa pun mengolah berbagai jenis hidangan laut, dan salah satunya kepiting menjadi makanan yang dekat dengan masyarakat, yakni peyek.
Peyek mungkin terlihat seperti sederhana. Namun siapa sangka, Filsa bisa meraup untung besar dari bisnis ini. Ketika masih berjalan selama dua tahun saja, ia sudah mendapatkan omzet sebesar Rp 165 juta. Setelah bisnisnya berkembang. Omzet yang didapat Filsa pun sudah menyentuh angka miliran rupiah.
Peyek kepiting buatan Filsa ini terbilang sukses. Adapun Mistercrabs juga merupakan olahan kepiting, hanya saja difokuskan untuk diedarkan di luar Balikpapan.
Adapun upaya untuk menumbuhkan bisnis itu hingga besar, Filsa harus jatuh berkali-kali. Mulai dari bangkrut hingga ditipu.
Kebangkrutan ini membuatnya Filsa mengambang di tengah nasib, tidak kemana-mana. Penghidupan saat itu ia perjuangkan dengan cara menjadi supir tembak di salah satu jasa rental mobil.
Hal ini diperparah dengan tagihan hutang yang berasal dari kartu kredit yang ia gunakan untuk membiayai pernikahan. Karena hutang, ia harus berurusan dengan debt collector atau penagih hutang. Bahkan sang istri pernah mengalami kekerasan secara verbal yang dilakukan si penagih hutang.
Pada tahun 2012, Filsa mencoba peruntungan dari bisnis lain, yaitu bisnis martabak mini. Namun, bisnis ini tidak berjalan di jalur yang mulus, sehingga harus berakhir sama dengan bisnis pertamanya.
Kepahitan tidak berhenti di situ saja. Pria itu harus menanggung hutang lebih besar lagi karena menjadi korban penipuan yang mengaku ingin berinvestasi di bisnis martabaknya. Uang tersebut raib dibawa oleh si penipu di saat Filsa juga mendapatkan uang itu dari berhutang.
Hanya saja, Filsa tidak menyerah. Sebagai pebisnis, ia mencoba untuk mencari peluang bisnis agar bisnisnya tidak mati. Ia pun melihat potensi dari kota Balikpapan, dimana kepiting dijual dengan harga murah. Peyek kepiting juga menurutnya belum banyak saat itu, sehingga ia memberanikan diri untuk memulai bisnis peyek kepiting, yang menjadi pijakan terakhirnya dalam bertahan di dunia bisnis.
Filsa mempergunakan kepiting-kepiting yang tidak masuk ke dalam kriteria ekspor, namun masih tetap layak untuk dikonsumsi. Tak disangka, eksperimennya ini disambut baik oleh teman-temannya. Mereka suka dengan peyek kepiting yang dibuat oleh Filsa.
Berangkat dari situ, Filsa terus mengembangkan bisnis peyek kepitingnya. Seiring berjalannya waktu, bisnisnya ini semakin membesar, bahkan bisa membuka cabang di Yogyakarta sebagai bentuk ekspenasi bisnisnya di pulau Jawa.
Kesuksesan bisnisnya ini membuatnya didukung oleh pemerintah. Kampoeng Timoer yang dirintis Filsa ini menjadi UMKM yang akhirnya bisa dibina oleh Dinas Perindustrian dan Dinas Perikanan.
Kini peyek kepiting milik Filsa Budi Ambia sudah di tersedia di berbagai kota di Indonesia, dan menjadi jagoan produk oleh-oleh di kota tempat tinggalnya, Balikpapan, Kalimantan Timur.
Nah, bila saat ini Anda sedang merintis usaha dan tengah mencari Virtual Office atau Coworking Space dengan lingkungan yang kondusif dan dapat meningkatkan produktifitas tim kerja Anda untuk bekerja secara maksimal, Gapura Office bisa menjadi pilihan yang tepat.
Fasilitas yang ditawarkan di Gapura Office juga sangat beragam, dan tentunya sangat mendukung usaha Anda berkembang. Tidak hanya internet super cepat, namun juga masih banyak fasilitas ekslusif lainnya untuk para member GAPURA.
Jadi, tunggu apa lagi? Dapatkan kantor Virtual Office impian Anda sekarang juga, dan Hubungi Kami untuk mendapatkan informasi lebih lengkap dan konsultasi GRATIS untuk pendirian usaha Anda.