Blog Post

Kenali Ciri-Ciri Perusahaan Umum (Perum)

Perusahaan Umum

GAPURAOFFICE – Hai sobat Gapura! Perum adalah kepanjangan dari Perusahaan Umum, yaitu perusahaan negara yang seluruh modalnya diperoleh dari negara. Perum merupakan bagian dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang memiliki dua tujuan utama, di antaranya adalah untuk melayani masyarakat dan mencari profit atau keuntungan sebanyak-banyaknya.

Selain itu, seluruh modal Perum dimiliki oleh negara berupa kekayaan negara yang dipisahkan dan tidak terbagi atas saham.

Adapun fungsi Perum sendiri sebagai BUMN adalah sebagai berikut :

  • Memberikan kontribusi untuk perkembangan perekonomian Indonesia secara umum dan pendapatan negara secara khusus.
  • Menyelenggarakan kemanfaatan umum sebagai penyedia barang dan/atau jasa yang bermutu tinggi dan memadai bagi pemenuhan kebutuhan masyarakat.
  • Menjadi pionir aktivitas atau kegiatan usaha yang mana sektor swasta dan koperasi belum dapat kerjakan.
  • Ikut aktif dalam memberikan bimbingan dan bantuan kepada pengusaha golongan ekonomi lemah, koperasi dan masyarakat.

Ciri-Ciri Perum (Perusahaan Umum)

Berikut ini adalah ciri-ciri Perum, antara lain adalah :

  • Status sebagai badan hukum.
  • Memiliki dua tujuan, yaitu untuk melayani kepentingan umum dan untuk mencari profit atau keuntungan sebanyak-banyaknya.
  • Modal berasal dari aset negara yang dipisahkan dari kekayaan negara dan tidak terbagi atas saham.
  • Bagi perusahaan yang Go Public, modalnya dapat berupa saham atau obligasi.
  • Dipimpin oleh seorang Direksi atau Direktur.
  • Memupuk keuntungan untuk mengisi kas negara.
  • Bebas membuat kontrak kerja dengan semua pihak.
  • Memiliki kekayaan sendiri dan bergerak di bidang Jasa Layanan Umum.
  • Karyawan berstatus pegawai perusahaan negara.
  • Laporan tahunan disampaikan kepada menteri atas nama pemerintah untuk memperoleh pengesahan.

Ada banyak contoh dari Perum ini. Berikut contoh Perum, yaitu :

  • Perum PNRI (Percetakan Negara Republik Indonesia), bergerak di bidang percetakan negara.
  • Perum Damri, bergerak di bidang angkutan penumpang dan barang di atas jalan (darat) dengan menggunakan kendaraan bermotor.
  • Perum Perhutani, bergerak di bidang perencanaan, pengusahaan, pengurusan dan perlindungan hutan yang terletak di wilayah kerjanya.
  • Perum Pegadaian, bergerak di bidang lembaga keuangan berupa pembiayaan dalam bentuk penyaluran dana ke masyarakat.

Itulah penjelasan tentang Perum atau Perusahaan Umum. Apabila Anda membutuhkan Jasa Pendirian PT, kami dari Gapura Office atau Virtual Officeku bersama tim profesional kami, siap membantu Anda!

Ya, sebagai perusahaan yang telah berkecimpung sejak lama di bidang jasa perizinan, kami dari Gapura Office siap membantu Anda membuat Akta Pendirian maupun proses Pendirian PT secara menyeluruh.

Kami merupakan perusahaan terpercaya di Jakarta yang sudah lama menyediakan jasa pengurusan perizinan usaha. Dimulai dari pengurusan pendirian perusahaan seperti Perseroan Terbatas (PT, PMA), CV, Firma, Yayasan maupun Koperasi, termasuk juga pengurusan Izin lainnya.

Kami adalah solusi bagi Anda yang ingin mendapatkan pengurusan Izin Pembuatan PT dengan mudah. Adapun soal biaya yang harus dikeluarkan, hal itu bisa dinegosiasikan, termasuk biaya untuk mengurus Izin Pembuatan PT.

Soal kualitas dan kredibilitas, Anda tidak perlu ragu lagi! Karena kami sudah mengantongi izin resmi dari pemerintah dan telah bekerja sama dengan banyak pengusaha. Anda juga tidak perlu khawatir untuk menjadikan kami partner dalam membuat atau mengurus Izin Usaha lainnya.

Lalu, berapa biaya pembuatan PT di Gapura Office? Biaya yang Anda keluarkan mulai dari Rp 7 Jutaan, maka semua data-data Anda dijamin lengkap.

Selain itu, ada banyak layanan yang kami tawarkan di sini. Untuk mengetahuinya dengan lebih jelas, Anda bisa langsung mengakses situs resmi kami. Semua layanan dicantumkan dalam website resmi kami, lengkap dengan penjelasan singkat dan biaya yang dibebankan kepada klien.

Segera legalitaskan perusahaan Anda hanya di Gapura Office! Dan dapatkan layanan pengurusan legalitas perizinan dan pendirian perusahaan Anda dengan cepat dan profesional bersama kami. Suatu kebanggaan pula bagi kami jika dapat terlibat dalam pengembangan usaha Anda yang tengah meniti tangga kesuksesan.

Jangan ragu menggunakan Biro Jasa kami, karena kami adalah perusahaan terpercaya. Biarkan kami yang bekerja untuk Anda, dan dengan senang hati kami akan melayani Anda. Kami akan melayani dengan cepat dan berpengalaman.

Ayo langsung hubungi kami untuk konsultasi! So, start your business right bersama Virtual Officeku!

Tulis kebutuhan anda saat ini, kami akan membantu anda secepat mungkin

PT Garuda Perkasa Putra Angkasa (virtualofficeku.co.id) terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM RI, dengan SK Nomor AHU-0043399.AH.01.01.Tahun 2016
?>